Tips Untuk SUKSES Mengikuti REPARASI BISNIS



Ada banyak kisah lain dari peserta Reparasi Bisnis yang berhasil merajut kembali bisnisnya yang berantakan atau berada di titik nol kembali.

Kelas pendampingan reparasi bisnis yang saya usung semoga menjadi teman Anda mencari solusi dalam menghadapi masalah-masalah bisnis.

KESADARAN mengenai memanajemeni perusahan sudah semakin meningkat di kalangan Ibu-ibu pengusaha, banyak yang mengikuti kelas pendampingan reparasi bisnis dan mulai merapikan satu per satu masalah dalam bisnisnya.

NAMUN, yang lebih menggairahkan lagi adalah ternyata kesadaran bukan hanya membenahi diri sendiri TAPI juga beberapa diantaranya melakukan STEP mengeCHARGE semangat jaringan resellernya melalui INVESTASI ILMU.

Tentu saja, ini bukan karena mentor yang membuatnya berhasil tapi karena semangat peserta yang tidak pernah putus dari waktu ke waktu.

Beberapa tips untuk SUKSES mengikuti REPARASI BISNIS adalah sebagai berikut:
Pertama, Mengalokasikan waktu untuk DISKUSI setiap hari dengan mentor Reparasi Bisnis selama 30 hari.

Kedua, Mengalokasikan waktu untuk MENGERJAKAN TUGAS dari mentor, berupa EKSPLORASI BISNIS dan MASALAH serta SOLUSI BISNIS yang akan digali.

Ketiga, Siap ACTION setiap harinya dengan TIDAK MENUNDA dan TIDAK MERASA KEHABISAN WAKTU untuk IKHTIAR lebih banyak.  Mereka yang ingin bertumbuh bisnisnya dengan mudah bisa melakukan Pendampingan di REPARASI BISNIS, tapi keberhasilannya ditentukan oleh ACTIONnya.  Siap mencari ilmu dan siap ACTION? Jangan DITUNDA!  Anda tidak akan pernah tahu pada saat Anda menunda, PESAING Anda sedang belajar bersungguh-sungguh dan ACTION sungguh-sungguh.

Keempat, JUJUR pada kondisi perusahaan sehingga mudah untuk menggali SOLUSI yang akan digali.

Kelima, PASRAH pada hasil namun YAKIN lebih baik dengan USAHA dan DO'A.  Gabungkan cinta dan do’a.  Cinta membuat Anda menjalani bisnis dengan sepenuh hati.  Pencapaian besar tak membuat bangga berlebihan, pencapaian kecil tetap menghadirkan bahagia.  Bahagia muncul karena Anda mencintai bisnis yang Anda jalankan dengan cinta yang tanpa batas.  Cintailah apa yang Anda kerjakan.  Kerjakanlah apa yang Anda cintai.  Do’a adalah tanda kepasrahan Anda pada Sang Pencipta, yang mampu membuat langkah Anda kian terarah.  Usaha tanpa doa akan menjadi hambar. Begitupun sebaliknya, doa tanpa usaha akan sia-sia.  Seimbangkan keduanya.

Selamat datang bulan Agustus 2016, Jika Anda mengikuti Reparasi Bisnis awal bulan ini, maka akan terlihat hasil dan EVALUASI di akhir bulan ini.  Selamat ACTION menyelamatkan bisnis Anda melalui REPARASI BISNIS.

No comments:

Post a Comment