Ibu Rumah Tangga Melek Digital


(Kita semua butuh guru dalam kehidupan ini dan buku ini sangat menginspirasi)


Seperti saya posting sebelumnya, tanggal 27-29 April 2016 saat saya mengikuti International E-Commerce Summit and Expo adalah awal kebangkitan saya untuk lebih memahami dunia digital.  Saya terpana dengan dunia digital saat ini, namun bagi saya tidak ada kata terlambat untuk mulai mendalaminya.  Mau nggak mau, semua perempuan harus mulai bersikap terbuka pada teknologi. 
Jangan bilang saya mah gaptek, jangan bilang saya ibu rumah tangga, bisnis saya di rumah, nggak perlu banyak bersentuhan dengan teknologi. Siapa bilang ibu rumah tangga tidak perlu melek digital?
Kalau Anda bersikeras tidak mau menerima perubahan teknologi, Anda tidak akan membuat percepatan dalam banyak hal.  Karena nyaris tidak ada satu pun aspek kehidupan yang tidak tersentuh oleh digital, mulai urusan pekerjaan kantoran, kehidupan sosial, pendidikan, bisnis, keuangan, semuanya tak lepas dari penggunaan teknologi digital.
Internet memiliki peran yang sangat penting dalam perkembangan perempuan.  Lewat internet para perempuan bisa belajar tentang apapun tanpa perlu keluar rumah.  Tanyakan saja semuanya pada Om Google J
Teknologi digital memang tercipta untuk mempermudah segala urusan.  Teknologi ini diciptakan untuk efisiensi dan efektifitas waktu ibu rumah tangga untuk tetap bertumbuh sesuai dengan keinginannya, bahkan bisa jadi lebih dari yang pernah terpikirkan sebelumnya. 
Bukan hanya masalah waktu, melalui teknologi digital ibu rumah tangga bisa menyerap banyak ilmu tanpa harus mengeluarkan uang.  Jika ingin menambah keterampilan cukup mengikuti situs-situs pelatihan gratisan atau menonton youtube.
Bicara masalah bisnis, banyak ibu rumah tangga membangun bisnis secara online dari rumah.  Hasilnya? Jangan tanya.  Banyak yang sukses meneguk untung dari rumah meski hanya bermodalkan sebuah gadget dan tanpa stok barang sama sekali.  Yang dilakukan cukup memposting foto-foto produk.  Apabila ada pembeli yang tertarik tinggal menghubungi produsen untuk mengirim barang.
Beruntungnya kita hidup di zaman digital yang memberikan banyak kemudahan untuk tetap beraktivitas dan berkarya dari rumah ya.  Yang menjadi tantangan sekarang ini adalah bagaimana agar kita bisa melek digital agar dapat menggunakan segala kemudahan tersebut secara optimal.
Satu-satunya jalan adalah terus belajar.  Bergaulah dengan orang-orang yang lebih paham di dunia ini sehingga pengetahuan Anda akan semakin berkembang.  Hayuk kita jadikan dunia digital sebagai dunia perempuan!



No comments:

Post a Comment