SEJAK PANDEMI SAYA LEBIH BANYAK MEMBUAT PLANNING

SEJAK PANDEMI SAYA LEBIH BANYAK MEMBUAT PLANNING bahkan sudah memikirkan hingga 10 tahun ke depan alias 2030
Saya searching apa yang akan terjadi di masa-masa yang akan datang sehingga satu per satu ide pun berdatangan melengkapi planning jangka panjang Indscript - Kunikita
Saya rasa jika tidak mampu beradaptasi dengan zaman, bukan hanya pandemi yang akan membuat pengusaha tumbang di bisnis tapi ya karena tidak mampu beradaptasi dengan kemajuan yang ada
Pengusaha harus menyiapkan diri selalu ada di zona tidak nyaman
- Selalu berpikir
- Selalu bergerak
- Selalu berinovasi
- Selalu nambah ilmu
- Selalu action
Tidak nyaman melakukan semua setiap hari, berasa dikejar waktu tapi ini sangat memudahkan langkah di segala kondisi
Target yang saya canangkan juga nggak main-main
100K Ciomy terjual per hari
4K buku terjual per hari
Team pasti kaget! Tapi saya sudah bilang ini bukan planning terdekat, kami harus menyiapkan infrastrukturnya dulu sambil terus melanjutkan planning satu per satu
Tak lupa saya berpesan agar TRANSAKSI DENGAN ALLAH DIPERBANYAK SEHINGGA TRANSAKSI DENGAN MANUSIA JADI LEBIH GAMPANG KARENA ALLAH MEMBUKA JALAN SELUAS-LUASNYA
Perbanyak sedekah
Perbanyak ibadah
Masa pandemi ini pasti tidak mudah, ini bukan masalah ekonomi saja tapi juga masalah keselamatan jiwa yang menjadikan masa ini menjadi lebih berat, namun saya yakin KITA SEMUA BISA MELALUINYA!
Salam tetap kreatif dan inovatif!
Dari emak-emak yang selalu berbaju merah wkwkkwk

No comments:

Post a Comment