Dari Iseng, Jadi Jatuh Cinta Berbisnis


Kamina memutuskan berbisnis sejak pertengahan bulan Juni 2019, dari yang awalnya hanya iseng join bersama salah satu brand produk gamis. Saat itu, ia memang belum tertarik di dunia bisnis dan kebetulan ikut sharing Euis Marlina tentang kelas BOW dan canva di salah satu grup reseller yang ia ikuti. Hal itu membuatnya tertarik untuk mencoba daftar seketika meski belum terlalu fokus dan mendalami dunia perbisnisan hanya sekedar iseng saja. Kini, ya mantap berbisnis sebagai marketer indscript, brand matahari, reseller brand gamis SHOFIA.

Perempuan kelahiran Cirebon ini, sebelum mengikuti BOW dan mengaku omzetnya seperti “angin lewat” atau “permisi” saja. Pasalnya, cara promosinya masih kaku, semua hardselling sehingga tidak ada orang yang respon. “Jangankan nyahut, lihat saja ogah sama sekali. Apalagi database saya saat itu kurang dari 50 orang dan itu pun cuman teman serta keluarga saja karena memang belum mengerti sama sekali di bidang bisnis ini,” tulisnya saat wawancara.

Selama ikut BOW, perempuan yang ulang tahun setiap tanggal 26 April ini jadi makin tahu banyak tentang ilmu bisnis. Dari yang hardselling menjadi softselling sehingga membuat orang-orang malah jadi lebih tertarik. Dari yang mulai jarang beriklan hard selling, tapi orderan makin lancar karena lebih banyak bercerita dan sharing sehingga membuat berbisnis terasa makin asik.

Setelah ikut BOW, perempuan yang hobi kulineran ini mengaku banyak perubahan. Antara lain punya 2 tim (sudah sangat membagakan bagi  yang sangat newbie sekali), hingga omzet semakin konsisten masuk tiap hari. Ia pun menambahkan, “Pada awalnya saya hanya ikut kelasnya murni karena ingin belajar dan silaturrahmi, tapi malah bikin bisnis saya berkembang. Di BOW, saya jadi tahu kalau memberikan perhatian yang tulus itu perlu contohnya dengan mereplay database kita setiap hari, mereka yang dulunya tidak kita kenal dan kaku takut mau order jadi makin kenal dan dekat,  mereka pun jadi tidak takut lagi untuk order sama kita karena mereka sudah percaya dan dekat dengan kita. Selain itu, database saya melonjak pesat jadi 3000an, alhamdulillah.”

Kini, perempuan yang juga punya hobi mencoba sesuatu di bidang yang baru ini, punya kebiasaan positif yang baru. Antara lain setiap hari mereplay database dengan menyapa dan memberi perhatian, mendo'akan, dari situ is mendapatkan banyak pelanggan yang dulunya jangankan untuk order, mau lihat produk saja tidak. Hal itu terus ia lakukan setiap hari tanpa lelah, terus dan terus, setiap hari juga naikkan target replay database, melakukan BC asyik yang nggak bikin orang jadi bete tapi malah bikin penasaran. Jadi, storytelling dan softselling terus ia aplikasikan sampai bisa melesatkan omzet hingga 1250% dan pasti bisa terus berkembang. 

Sebelum menutup wawancara, ia menuliskan, “Yang sangat berkesan dari BOW ini kita lebih banyak diajarkan perhatian ke sesama, no baperan, belajar to do list yang awalnya saya nggak tertata jadi makin rapi. Terimakasih Bow terimakasih para mentor teh Indari Mastuti dan Teh Euis Marlina khususnya yang telah setia membimbing saya hingga bisa menjadi seperti saat ini. Program ini benar-benar sangat membantu para mompreneur yang newbie dan awam sekali dalam bidang bisnis. Saya adalah contoh yang nyata yang dulu tidak tertarik di dunia bisnis sama sekali, justru sekarang malah jadi jatuh cinta semua berkat BOW. Masyallah luar biasa. Terimakasih BOW sudah dengan setia menjadi wadah dan mengayomi para mompreneur hingga saat ini. Big Love.”

Bagi yang penasaran sama produknya, bisa cek ke :
IG: 

#BOW #Indscript #BisnisIRT


1 comment: