Bertumbuh Karena ILMU



Ini serius!

Banyak yang ingin tumbuh tapi malas CARI ILMU.  Alasannya banyak, tapi memang bisa sejuta alasan karena alasan kan nggak beli.

Tapiiii, ada juga yang giat cari ilmu tapi malas ACTION.  Alasannya juga banyak, ada jutaan alasan berseberan tapi tetap saja ah saya bilang malas.
Karena memang CARI ILMU dan  ACTION kan juga nggak gampang.

Ya, ada banyak yang mengikuti training tapi yang bisa konsisten menjalankan ACTIONnya baru sebagian kecil. Manajemen waktu adalah yang paling banyak menjadi alasan. Itu sebabnya dalam berbagai training saya selalu kaitkan dengan KOMITMEN, KONSISTEN, dan MANAJEMEN WAKTU.

Pegawai yang mau mulai berbisnis, musti tidur lebih malam supaya bisa belajar bisnis tapi nggak korupsi waktu.  Ibu rumah tangga musti bangun lebih pagi atau nyisihin waktu sibuknya di rumah supaya nggak bikin keluarga terabaikan.  Pelajar musti kerja keras belajar lebih banyak selain pelajaran sekolah.

Kalau lihat SULITnya di WAKTU, ya SULIT!

Tapi kalau mau bertumbuh yaaaa musti MELEWATI KESULITAN.
Kalau nggak mau? Ya jangan MIMPI BERTUMBUH!
Bisnis, diri sendiri, semua hal bertumbuh karena DIUPAYAKAN bukan JATUH DARI LANGIT!

Pebisnis harus selalu upgrade ilmu karena ilmu dalam berbisnis sangatlah penting.  Sebagai modal menjalankan sekaligus mengembangkan usaha.  Pebisnis harus terus belajar karena permasalahan bisnis selalu berkembang seiring zaman.  Pebisnis jangan pernah merasa puas, harus selalu haus ilmu pengetahuan.

Modal uang tanpa pengetahuan bisa tergerus.  Tapi modal pengetahuan tanpa uang bisa jalan karena pengetahuan memandu menemukan solusi-solusi bisnis.

Dari mana Anda bisa belajar bisnis?
Banyak, bisa dari buku bisnis, e-book seputar bisnis, tips bisnis di artikel online, mengikuti kelas bisnis, menghadiri seminar bisnis atau dengan memiliki seorang mentor bisnis.

ILMU dan ACTION yang musti terus DICARI, DIGALI, dan DIKUATKAN.

Meski tidak mudah...

Meski musti nyisihin duit dari uang belanja buat ikut training ini itu...

Meski kadang ngantuk kurang istirahat...

Meski musti ngpress otak biar mikir kreatif...

Ya NGGAK MUDAH! Tapi kan MAU TUMBUH, jadi LAKUKANLAH!

No comments:

Post a Comment