HATI-HATI DENGAN STATUSMU, BU (Ketika anak belajar dari status-status ibunya)




"Nanit baca blogmu, Bun" ujar ayah Nanit
"Nanit tadi asyik baca facebookmu" lapor Ayah Nanit
Atau saya yang memang mendapati Nanit scrolling facebook saya dari atas hingga ke tanggal-tanggal sebelumnya.

SAYA TIDAK KAGET karena Nanit memang suka membaca, kekritisannya membuat dia penasaran apa saja sih yang dilakukan ibunya. SESEKALI dia akan bertanya jika postingan saya tidak dia mengerti.

TIDAK DIDUGA kerapkali status saya mempengaruhi beliau untuk melakukan suatu hal ATAU malah saya diKRITIK pada satu dua status. Misalnya, "Rasanya ada sedikit yang kurang dari status Bunda, harusnya tidak begitu." 

Anak-anak sudah semakin canggih sekarang, justru dia jauh lebih canggih dibandingkan ibunya.
Dunia internet sangat dekat dengannya, itulah yang menyebabkan hal negatif atau positif bisa dia dapatkan dengan mudah. 

MAKA, belajar dari pengalaman saya, saya sering berpikir...
Apa jadinya jika seorang anak mendapatkan status ibunya berbeda dari kesehariannya?
Bagaimana perasaan anak jika membaca status ibunya penuh kebencian dan permusuhan?
Sedih sekali hati anak jika status ibunya penuh dengan kesedihan
BISA JADI loh bu, Anda tidak melihat anak Anda sedang membaca facebook Anda, tapi ternyata di luar rumah dia penikmat tulisan Anda dan belajar banyak dari status Anda. Diam-diam dia melakukannya!

JIKA KEMUDIAN....
Anak menjadi pemarah___kita lalu marah___kita tidak tahu bahwa dia sedang belajar jadi pemarah dari status kita yang penuh kemarahan
Anak kita menjadi sensitif___kita lalu sedih___ternyata kita tidak tahu bahwa dia penikmat status-status mellow kita di facebook
Anak kita jadi sukar diatur___kita tak tahu kenapa___bisa saja karena dia telah mendapatkan banyak pelajaran dari status ibunya yang seperti pemberontak

Naudzubillah...
 
HATI-HATI DENGAN STATUSMU, BU...
Anak-anak bisa saja berubah nama di friendlist Anda
Anak-anak bisa mengintai kapan saja
Anak-anak belajar dari kita baik di dunia nyata maupun maya

KASIHANI ANAK-ANAK, BU...
Facebook kita memang milik kita, akun kita, kita yang bikin, kita suka-suka untuk menulis apa saja, TAPI ingat ada anak-anak di sekitar kita
MESKI anak-anak masih balita, mungkin tidak terpikir akan melihat status kita, mereka akan dengan cepat tumbuh dan melihat sejarah ibunya dari status-status ibunya
MARI, BU....
Kita buat status yang bermanfaat, bahkan bisa dilahap oleh banyak USIA
Anak-anak membutuhkan informasi POSITIF dan kita jejali mereka dengan informasi itu dari ibunya, dari arah mana saja

Selamat bijak menggunakan social media Anda, ya Bu..

Anak-anak akan membacanya sepenuh hati

Salam menulis penuh cinta.

No comments:

Post a Comment