Jangan lupakan kebaikan Orang

Seperti manusia lainnya, saya tak pernah luput dari salah. Terkadang ketika sedang hangat-hangatnya bersahabat timbul kesalahpahaman yang menyebabkan memudarnya persahabatan. Ketika sedang mencinta timbul riak beriak yang menyebabkan perpisahan. Ketika sedang asyik bercengkrama timbul ketegangan yang menyebabkan pertengkaran. Ketika sedang enak bekerja sama timbul perselisihan. Ah, itulah manusia tanpa disadari saling menyakiti satu sama lainnya.

Demikian pula saya, pengalaman enak dan tak enak dalam dunia pergaulan menjadi bumbu tersendiri. Namun pemahaman akhirnya tak bisa hanya menyalahkan orang lain atau tersungkur menyalahkan diri sendiri. Kita semua memang harus merasakan keenakan atau ketidakenakan selama bersosialisasi dengan sesama. Satu yang mungkin dapat meredakan amarah adalah ketika kita selalu mengingat kebaikan orang walau sekecil apa pun. Jadi, sekejam apa pun yang orang lakukan akhirnya dapat kita netralisir dengan mengingat-ingat kebaikan yang pernah kita peroleh darinya. Kita adalah manusia yang memang selalu memiliki sisi baik dan buruk.

Yogyakarta, 270905


No comments:

Post a Comment