Meeting di Sygma seperti membuka kenangan di awal-awal saya menulis buku. Sygma, dulu bernama Syamil telah menerbitkan dua buku saya di awal karir saya sebagai penulis di tahun 2005an.
Setelah saya memiliki perusahaan di jasa penulisan, Sygma menjadi salah satu klien kami. Di tahun 2012 kami mengerjakan project 20 buku ensiklopedi Indonesia. Pekerjaan yang menarik karena membuat saya menjadi lebih kenal Indonesia dan menyatukan ibu-ibu penulis di 33 provinsi.
Hari ini kami kembali meeting untuk project pembuatan buku kembali. Rasanya sangat fun dan luar biasa sebab bukan sekadar meeting, kami seperti reuni untuk kenangan masa lalu dan update dunia penerbitan masa kini.
Thanks Sygma untuk undangan hari ini....
No comments:
Post a Comment