EQ Andalah Modal SUKSES Anda, bukan lagi IQ Anda!


Pertemuan saya dengan sesama nominasi Wirausaha Muda Mandiri 2011 yang diselenggarakan di Bank Mandiri regional VI, Jawa Barat semakin membuka mata tentang pentingnya Kecerdasan Emosi (EQ) dalam meningkatkan kualitas diri, kualitas karir, dan kualitas bisnis. Saya melihat, hampir rata-rata mereka yang saya ajak ngobrol di acara tersebut memancarkan aura positif dan membuat saya merasa nyaman berinteraksi. Ketika kami berbicara masalah jatuh bangunnya bisnis dan menang kalahnya dalam kompetisi ini, satu hal yang kami sepakati adalah tetap OPTIMIS!
Saya belajar banyak hal dalam dunia bisnis, sebuah jalan yang saya pilih lebih dari 4 tahun ini. Berbisnis tidak mudah, maka secerdas apapun IQ pengelola bisnis jika dihadapkan pada persoalan bisnis maka akan lebih menyenangkan memiliki kecerdasan emosional. Bisnis tidak mudah, butuh perjuangan di dalamnya, butuh komitmen, butuh ketegaran yang cukup besar, butuh kelegowoan yang melimpah, dan butuh kesiapan mental menghadapi kerugian :). Jika emosi tidak cukup cerdas, segala masalah dalam hidup Anda akan membuat tidur tidak nyenyak, emosi meledak-ledak, putusnya jalinan shilaturahmi, bahkan membuat raut wajah Anda berubah menjadi kurang berbinar :).
Maka, tidak heran dalam dunia bisnis, dunia karir, bahkan dunia persahabatan KECERDASAN EMOSI luar biasa dibutuhkan. Maka, saya memutuskan untuk terus belajar banyak dari apapun yang dapatkan untuk mengasah emosi lebih melembut.
Ketika marah, saya menarik nafas
Ketika kesal, saya mengatur langkah
Ketika sedih, saya merangkul bahagia
Ketika sulit, saya tetap bersyukur
Ketika bahagia, saya menjaga tawa
Ketika suka, saya berbagi
Bismillah....



Salam sayang,
Indari Mastuti





No comments:

Post a Comment