Kenapa MASALAH itu datang beruntun?
“Kepalaku mau pecah deh rasanya.” Ujar Rina bersungut
Mata Alia menatap lekat, “kenapa?”
“Aku punya banyak masalah. Masalah datang beruntun. Belum aku nyelesein masalah kemarin udah datang masalah baru. Pusing.” Tangan Rina memijat-mijat kepalanya sendiri
Kamu pernah juga kan kedapetan masalah yang datang beruntun? Satu belum beres datang lagi masalah yang lain. Kepala mau pecah? Ya..ya..ya..rasanya di kepala ini sudah siap bom yang akan meledak tanpa kita duga. Kenapa juga Allah ngasih masalah banyak-banyak ya?
Cara menyelesaikan masalahmu :
Lihat secara obyektif darimana awalnya masalah itu datang
Rumuskan beberapa solusi yang bisa kamu lakukan lengkapi dengan positif dan negatifnya. Memiliki beberapa solusi adalah lebih baik dibandingkan kamu hanya memiliki satu solusi saja, sebab ketika solusi yang satu mentok kamu bisa menjalankan solusi yang lainnya
Masalah tidak dapat diselesaikan dengan emosi sebab itu tetaplah bersabar menghadapinya
Jika kamu tidak mampu menyelesaikannya sendirian kamu bisa meminta bantuan orang lain yang kamu percaya
Pernahkah kamu memahami bahwa masalah yang diberikan Allah tidak semata-mata datang melainkan karena kamu mampu menghadapinya?percayalah akan hal itu!
Nama saya, Indari Mastuti Rezky Resmiyati Soleh Addy, TAPI nama sepanjang ini sukar banget diingat, jadi nama pena yang saya gunakan dalam berbagai buku yang saya tulis adalah Indari Mastuti. Beberapa buku diantaranya menggunakan nama pena Bunda Nanit.
Hobi MENULIS sudah saya lakukan sejak SD, kelas 4 SD saya bercita-cita jadi PENULIS BUKU. Barangkali semangat inilah yang membuat saya akhirnya berjuang untuk mewujudkan mimpi ini.
Tahun 1996 mulai mempublikasikan tulisan di berbagai media cetak baik lokal maupun nasional. Tahun 2004 mulai menulis buku pertama dan akhirnya pada tahun 2007 saya merintis usaha agensi naskah dengan nama Indscript Creative ini, alhamdulillah, perusahaan itu mampu bertahan hingga kini. Bahkan sekarang berkembang menjadi dua lini inti, yaitu jasa copywriting dan training center. Nama Indscript sendiri telah bermetamorfosa menjadi Indscript corp.
Saat ini saya sudah menulis 61 judul buku serta 10 biografi tokoh di Indonesia.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment