Sepenting apa kata MAAF untuk kita!

Bukan hanya, Anda, saya, bahkan semua manusia memiliki EGO dalam dirinya. Ego inilah yang membentuk kita seolah-olah bahwa kita adalah yang paling benar. Apalagi jika pembenaran sudah dikatakan sebagai bahan untuk berkelit dari kesalahan. Kita semua adalah manusia yang tak luput dari salah namun sejauh mana kata MAAF itu bisa diberikan pada suatu kesalahan bukan hanya untuk membela diri seolah-olah dia/mereka yang salah dan kita yang benar. Jangan malu untuk memberi dan meminta maaf sebab dengan 4 huruf ajaib itulah kedamaian yang kita inginkan akan dapat kita wujudkan. Kedamaian dimana saja, di rumah, di sekolah, di kantor, dan dalam porsi lebih besar Negara bangsa akan bisa kita dapatkan. Jadi, mari kita saling membudayakan kata MAAF dan sekuat tenaga tidak melakukan kesalahan yang sama.

Batam, 16 April 2006

No comments:

Post a Comment