Jualan Lewat Facebook Nggak Laku? Salah Siapa?



Internet di era sekarang memiliki peran yang sangat penting dalam perkembangan perempuan. Bukan hanya untuk belajar berbagai hal, bersosialisasi dan berkomunitas juga bisa dilakukan dari rumah melalui genggaman gadget kita. Menambah jumlah sahabat melalui jejaring sosial seperti facebook dapat dilakukan tanpa terbatas waktu dan jarak. Kapan saja, dimana saja!

Tahukah Anda dengan hanya berbekal sebuah gadget dan akun facebook personal, Anda bisa berbisnis dengan menyentuh pasar dunia?  

Saya sudah lama jualan lewat facebook, Teh, tapi nggak maksimal hasilnya.
Demikian keluhan seorang pebisnis.
Facebook nggak SALAH kalau:
Jualan nggak laku
Teman nggak banyak
Dicuekin friendlist

Yang salah TERNYATA yang kita sendiri:
Ngiklan melulu, pakai tagging dan spamming lagi
Egois sama friendlist, maunya dilike nggak mau ngelike
Maunya jualan dibeli tapi nggak perhatian sama konsumen
Jangan suka NYALAH-NYALAHIN aaaah, kita BENARKAN saja yang salah dari kita

Dunia digital memungkinkan kita belajar tanpa batas jarak, batas waktu bahkan batas ilmu.  Teknologi memanjakan kita semua.  Gunakan untuk optimalisasi diri kita dan bisnis kita ke arah yang lebih baik. 

Ya, perempuan pebisnis sudah tidak bisa lagi berpisah dengan dunia digital, apapun bentuk optimalisasi yang dilakukannya.  Berangkat dari hal inilah Indscript Training Center menyelenggarakan berbagai training untuk para perempuan memulai belajar digital marketing tanpa pusing.  Dunia digital memungkinkan kita belajar tanpa batas jarak, batas waktu bahkan batas ilmu.  Teknologi memanjakan kita semua.  Gunakan untuk optimalisasi diri kita dan bisnis kita ke arah yang lebih baik.  Tangkap hal positif, buang hal negatifnya.

Kalau Anda bersikeras tidak mau melek digital. Anda tidak akan membuat percepatan dalam banyak hal.  Karena nyaris tidak ada satu pun aspek kehidupan yang tidak tersentuh oleh digital, mulai urusan pekerjaan kantoran, kehidupan sosial, pendidikan, bisnis, keuangan, semuanya tak lepas dari penggunaan teknologi digital.

Ya, perempuan pebisnis sudah tidak bisa lagi berpisah dengan dunia digital, apapun bentuk optimalisasi yang dilakukannya.  Bagaimana dengan Anda?
Siap-siap belajar lagi DIGITAL MARKETING lagi.

No comments:

Post a Comment